Cara Transfer Bri Ke Dana Lewat M Banking

cara transfer bri ke dana lewat m banking

Cara transfer bri ke dana lewat m banking ternyata sangat mudah, tidak hanya itu kamu juga bisa top up lewat ATM bahkan internet banking lho. Selengkapnya dalam artikel ini.

Penggunaan dompet digital saat ini sedang mulai naik daun. Penggunaan aplikasi dompet digital seperti ini tentu lebih menguntungkan bagi Kamu yang sering melakukan transaksi online.

Nah, salah satu aplikasi dompet digital yang cukup populer sekarang ini adalah DANA.

Perkembangan e-wallet tentu sudah ada sejak lama, namun hal ini baru saja populer di Indonesia.

Kalau di luar negeri, aplikasi dompet digital yang terkenal adalah paypal. Sedangkan di indonesis tentu saja lebih terkenal aplikasi DANA.

Nah pada kesempatan kali ini, saya akan membahas cara transfer bri ke dana lewat m banking dengan mudah.

Tapi Sebelum membahas cara top up ini, ada baiknya kamu tahu dulu syarat dan ketentuan top up via m banking.

Syarat Cara Transfer Dana Lewat M Banking Bri

cara transfer bri ke dana lewat m banking

Apapun bank nya pasti ada saja yang namanya syarat dan ketentuan, termasuk untuk cara transfer bri ke dana lewat m banking ini.

Sebenarnya tidak ada persyaratan yang cukup sulit untuk top up DANA dari BRIMO. Syarat utama yang harus kamu penuhi adalah sudah harus mengaktivasi layanan aplikasi BRIMO terlebih dahulu.

Selain itu cek juga bahwa saldo BRIMO mencukupi untuk melakukan isi ulang saldo DANA (termasuk biaya admin).

Perlu kamu ketahui bahwa aplikasi BRIMO mempunyai fitur top up dompet digital yang dapat digunakan untuk mengisi saldo DANA ataupun yang lainnya.

Jangan lupa juga masalah koneksi internet, karena jika internet tidak stabil maka pengisian akan gagal.

Baca Juga : Cara Transfer Pulsa Tri jadi Saldo DANA

Berikut ini cara transfer bri ke dana lewat m banking dengan sangat mudah, terbaru 2021.

  • Buka aplikasi BRI Mobile / BRImo Kamu. Kalau belum punya aplikasinya silahkan download terlebih dahulu atau klik disini.
  • Jika sudah punya akun, langsung login dan masuk ke beranda aplikasi dan pilih Mobile Banking BRI.
  • Setelah masuk, pilih Pembayaran lalu cari klik BRIVA.
  • Jika sudah, Kamu akan dimintai memasukan nomor BRIVA (BRI Virtual Account). Untuk ini Kamu cukup masukan 88810+nomor hp akun DANA.
  • Setelah selesai, Kamu akan dimintai memasukkan jumlah uang yang akan di top up. Setelah memasukkan jumlah nominalnya, langsung saja tekan OK.
  • Untuk menyelesaikan konfirmasi pembayaran, silahkan masukan PIN Mobile bangking BRI Kamu.
  • Tunggu beberapa saat. Jika berhasil, Kamu akan mendapatkan SMS notifikasi dari pihak BRI.

Biaya Admin Top Up Bri Ke Dana Lewat M Banking

cara transfer bri ke dana lewat m banking

Setelah membahas tuntas cara transfer bri ke dana lewat m banking. Pembahasan berikutnya yaitu mengenai biaya admin isi ulang saldo DANA melalui aplikasi BRIMO.

BRIMO adalah aplikasi rekanan DANA, jadi jika kamu menggunakan BRIMO untuk melakukanm top up DANA, kamu tidak akan dikenakan biaya admin lho.

Hal tersebutlah yang banyak orang suka dan lebih memilih cara transfer bri ke dana lewat m banking.

ARTIKEL TERKAIT : “Cara Upgrade Dana Premium Tanpa Ktp”

Minimal & Maksimal Transfer BRI ke DANA

Untuk soal minimal top up, kamu bisa mengisi saldo DANA sebesar Rp 10.000.

Sedangkan untuk maksimal top up nya, hal ini tergantung pada akun DANA kamu. Apabila akun DANA kamu belum upgrade, maka maksimal top up hanya Rp 2 juta.

Kalau sudah upgrade ke premiun, kamu dapat mengisi saldo DANA hingga Rp 10 juta. Lalu untuk maksimal akumulasi isi saldo per bulan adalah Rp 20 juta.

Kelebihan dan Kekurangan Top Up DANA di BRIMO

cara transfer bri ke dana lewat m banking

Dan pembahasan terakhir yang akan saya bahas adalah mengenai kelebihan dan kekurangan melakukan cara transfer bri ke dana lewat m banking. Berikut penjelasannya.

Kelebihan

  • Bisa melakukan isi ulang kapanpun dan dimanapun.
  • Tidak dibebani dengan biaya admin.
  • Proses cepat, aman dan mudah.

Kekurangan

  • Top up hanya bisa dilakukan dengan koneksi internet yang stabil.
  • Maksimal top terbatas karena tergantung jenis akun DANA yang kamu miliki.

Tambahan :Cara Top Up DANA lewat ATM BRI dan Internet Banking

1. Cara Transfer Bri Ke Dana Lewat ATM

  • Masukan kartu debit/kredit BRI Kamu ke mesin ATM dan masukan PIN.
  • Setelah itu Kamu akan masuk ke beranda. Pada menu ini Kamu pilih TRANSAKSI LAIN.
  • Nanti akan muncul lagi menu, tekan PEMBAYARAN lalu pilih LAINNYA lalu tap opsi BRIVA.
  • Kamu harus memasukkan nomor BRIVA (BRI Virtual Account) untuk DANA. Menu ini cukup diisi 88810+Nomor hp DANA. Setelah memasukkan angkanya, tekan Benar.
  • Berikutnya masukan jumlah nominal saldo yang ingin Kamu masukan.
  • Seteleh selesai, Kamu akan dimintai untuk konfirmasi dan silahkan tekan Ya.

Bagaimana cara top up lewat ATM? Lebih mudah apa lebih susah kalau dibandingkan cara transfer bri ke dana lewat m banking tadi.

YUK DIBACA : Aplikasi Game Penghasil Uang

2. Top Up DANA dari Internet Banking BRI

cara transfer bri ke dana lewat m banking
  • Untuk internet banking BRI, Kamu cukup buku dan login ke link https://ib.bri.co.id/ib-bri/.
  • Setelah masuk menggunakan ID dan Pasword Kamu, selanjutnya cari dan pilih opsi PEMBAYARAN.
  • Setelah itu, akan muncul menu baru dan tekan pilihan BRIVA.
  • Pada menu BRIVA, Kamu tekan kolom Kode Bayar dan memasukan nomor BRIVA (BRI Virtual Account) 88810+Nomor HP DANA.
  • Setelah selesai mengisi, langsung saja tap OK.
  • Pada menu baru yang muncul, cukup isi dengan nominal uang yang ingin Kamu gunakan untuk top up. Kalau sudah, tinggal tekan tombol Kirim.
  • Nantinya aplikasi akan memastikan apakah Virtual Account sudah benar dan menampilkan informasi transaksi.
  • Terakhir, Kamu cukup konfirmasi dengan memasukkan password internet banking Kamu dan tekan Kirim.

Kalau proses yang Kamu gunakan tadi sudah berhasil, saldo akun DANA Kamu akan langsung bertambah.

Jika ada masalah pada top up, Kamu bisa langsung hubungi customer service BRI untuk minta arahan.

Apabila transaksi sudah benar namun saldo belum masuk, tunggu 30 sampai 3 jam untuk perbaharuan.

Nah, jika masih belum muncul saldo top up Kamu, langsung hubungi customer service dari DANA untuk minta penanganan lebih lanjut.

Keuntungan dan Kekurangan Menggunakan Aplikasi Dana

cara transfer bri ke dana lewat m banking

Pada dasarnya penggunaan e-wallet mulai berkembang seiring dengan perkembangan internet.

Sekarang ini keperluan transaksi sudah mulai berpindah online karena pandemi seperti sekarang.

Nah, hal inilah yang membuat DANA menjadi populer. Berikut adalah kelebihan dan kekurangan jika kamu menggunakan Aplikasi DANA:

Keuntungan

  • Banyak Mendapatkan cashback untuk transaksi tertentu
  • Aman kita gunakan karena tidak perlu lagi bawa uang cash banyak
  • Praktis mudah orang akses karena ada aplikasi smartphone-nya.
  • Banyak Kelebihan jika Upgrade Premium (bisa top up 20jt)
  • Dapat Melakukan Pembayaran Berbagai Tagihan, misalnya lazada, shopee dan lainnya.

Kekurangan

  • Mempunyai Resiko Tinggi saat Ganti Nomor
  • Layanan Terbatas
  • Tidak Menawarkan Imbal Balik

Aplikasi Penghasil Uang, di Jamin Pasti Work 100%

Akhir Kata

Demikianlah cara transfer bri ke dana lewat m banking, biaya admin, syarat & ketentuan, beberapa tambahan cara top up DANA dari bank BRI.

Apabila ada yang ingin bertanya atau kurang jelas dengan tutorial tadi, bisa langsung komen saja ya.

Terimakasih sudah berkunjung.

Sumber : farhanjourney.com