Cara Membuka Situs yang Diblokir Tanpa Aplikasi

cara buka situs yang diblokir tanpa aplikasi

Cara membuka situs yang diblokir tanpa aplikasi yang dijelaskan dalam artikel ini bisa membantu Anda sedang menemukan website yang sedang dibuka namun terblokir.

Nah, untuk kejadian situs terblokir ini pasti Anda pernah menemukannya. Walaupun sudah di refresh dan cek koneksi berkali-kali. Jangan panik dulu dan berfikir laptop atau wifi Anda yang bermasalah.

Hal itu terjadi karena pemerintah mempunyai kebijakan dengan memblokir beberapa situs tertentu yang tidak sesuai kebijakan atau melanggar. Salah satu contohnya adalah jika Anda pernah melihat tampilan internet positif, nah website tersebut dalam kondisi terblokir oleh pemerinta.

Lalu, bagaimana cara membuka situs yang diblokir tanpa aplikasi? Anda bisa membukanya tanpa aplikasi mengikuti semua langkah dalam artikel ini.

Apa Bisa Membuka Situs yang Diblokir Tanpa Aplikasi?

Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, bahwa ada beberapa situs yang diblokir oleh pemerintah. Bukan hanya yang berisikan konten negatif saja, tetapi juga lainnya yang tidak memenuhi persyaratan.

Seperti Reddit dan Tumblr yang merupakan forum internet terbesar di dunia. Pemerintah sedang menggencarkan kampanye INSAN (Internet Sehat dan Aman) sejak lama.

Walaupun saat ini, usaha tersebut bisa dibilang sia-sia karena pada kenyataannya banyak situs yang sudah diblokir yang masih bisa diakses walaupun tanpa aplikasi tambahan.

Lebih uniknya lagi, situs yang kena blokir justru menempati daftar teratas yang paling banyak dikunjungi. Wow keren kan?

Beberapa perusahaan dan sekolah juga tak mau kalah dengan pemerintah. Mereka biasanya juga menetapkan pemblokiran website atau aplikasi tertentu agar tidak mengganggu jam belajar atau kinerja.

Sehingga Android, laptop, maupun komputer yang digunakan oleh siswa, murni untuk mengakses ilmu pengetahuan, bukan yang lainnya. Beberapa orang memilih untuk menghindari aplikasi VPN karena banyak yang menganggap berbahaya. Yaitu rentan terjadi serangan malware dan kebocoran data.

Oleh karena itu, agar aman lebih baik tidak melibatkan aplikasi tambahan. Salah satunya adalah dengan menggunakan web proxy, aktivitas yang kamu lakukan akan terlindungi (IP address berstatus anonim).

BACA JUGA : “Cara Membuka Blokir Di Facebook”

Cara Membuka Situs yang Diblokir Tanpa Aplikasi

Jika Anda ingin tahu bagaimana cara membuka situs yang diblokir terbaru 2020 dan 2021. Kuncinya yaitu memanfaatkan jasa website yang sebelumnya sudah dijelaskan.

Penggunaannya memang cukup mudah jika Anda paham betul bagaimana seluk cara kerjanya dengan baik dan benar. Sehingga tidak perlu khawatir jika muncul sebuah masalah. Berikut beberapa cara yang dapat kamu lakukan:

1. Di Hp Android atau iPhone

Pertama adalah cara membuka situs yang diblokir tanpa aplikasi Android. Anda bisa menggunakan Chrome atau aplikasi yang relevan.  Cara ini juga berlaku untuk iOS ya:

cara membuka situs yang diblokir tanpa aplikasi Android
  • Langkah pertama, Anda harus membuka browser Google Chrome.
  • Kedua, alamat https://www.croxyproxy.com/ yang merupakan situs resmi dari Croxy Proxy.
  • Ketiga, geser ke bawah lalu masukkan link yang ingin Anda kunjungi.
  • Apabila sudah tinggal tekan yes atau go.
  • Harap bersabar, tunggu hingga selesai dan situs yang ingin Anda buka sudah bisa tampil.
  • Selamat menikmati kemudahannya. Ingat, gunakan guna cara ini untuk iPad ya.

Bisa juga menggunakan opera browser di Android. Caranya adalah:

  • Pastikan smartphone sudah terkoneksi dengan internet.
  • Buka aplikasi play store dan cari opera.
  • Pilih browser opera dengan VPN gratis lalu install.
  • Apabila sudah berhasil, buka aplikasi opera.
  • Pilih menu tab yang ada di bagian kanan bawah.
  • Pilih pribadi di bagian atas.
  • Klik ikon tambah yang ada di bawah.
  • Anda sudah berhasil masuk dalam mode pribadi. Anda juga akan menemukan tombol VPN dalam keadaan ON atau OFF.
  • Tap apabila ingin menghidupkannya.
  • Jika sudah aktif, masukkan alamat situs terblokir yang akan kamu buka.
  • Menjadi catatan bahwa VPN ini hanya bisa aktif pada mode pribadi. Tidak akan bekerja apabila beralih ke mode normal. Sampai sini paham kan?

2. Di Laptop/MAC/PC

Cara yang kedua yaitu cara membuka situs yang diblokir tanpa aplikasi di PC. Daripada Anda membuang-buang waktu untuk mendownload VPN PC dan memakan memori penyimpanan.

Lebih baik langsung saja membuka web yang bernama Proxy Site. Berikut cara terbarunya:

  • Pertama, buka browser Google Chrome dan buka https://www.proxysite.com/.
  • Kedua ubah server proxy pada menu dropdown yang ada di sebelah kiri.
  • Salin URL situs yang terblokir kemudian klik Go.
  • Setelah itu, tunggu halaman memuat. Anda juga bisa melakukan navigasi ke situs yang sudah diblokir lainnya pada bagian atas website Proxy Site.
  • Cara buka situs terblokir di laptop ini juga bisa kamu gunakan semua jenis. Baik Windows 10 ataupun MAC.

Nah untuk cara selanjutnya, Anda bisa menggunakan fitur ekstensi yang ada di Chrome. Tujuannya untuk menambahkan fungsi baru tanpa harus menginstal perangkat lunak di PC Anda.

  • Pertama yaitu buka Google Chrome.
  • Klik ikon titik tiga yang terletak di sebelh pojok kanan atas.
  • Pilih fitur lainnya .
  • Kemudian klik ekstensi, maka akan terbuka tab baru.
  • Ikon menu garis tiga yang ada di pojok kiri atas.
  • Buka Chrome webstore maka tab baru akan terbuka.
  • Pada kolom pencarian di atas, Anda harus mengetik “Browser”.
  • Enter.
  • Maka akan muncul browser VPN free, klik tambahkan ke Chrome.
  • Muncul ikon berisi penawaran untuk menambahkannya ke dalam Chrome. Pilih “tambahkan ekstensi”.
  • Apabila berhasil maka ikon baru akan muncul pada browser Chrome di sebelah kanan atas.
  • Klik tulisan protect me lalu geser dari OFF ke ON .
  • Sekarang Anda sudah bisa mengakses situs yang sudah diblokir oleh pemerintah, sekolah, ataupun perusahaan.
  • Sebaiknya untuk memilih server Singapore karena yang lebih dekat dengan Indonesia.
  • Apabila ingin mematikan browser VPN ini. Klik ikon yang ada di kanan atas.
  • Muncul tampilan menu dan geser dari ON ke OFF

Kelebihan dan Kekurangan Membuka Situs yang Diblokir tanpa Aplikasi

Sebelum melakukan suatu hal, harus kamu pikirkan terlebih dahulu kelebihan dan kekurangannya. Jangan sampai menimbulkan kesalahan yang akan berakibat fatal di kemudian hari ya.

Proxy memang sudah terkenal di kalangan umum karena mempunyai beberapa kelebihan, yaitu:

  • Dapat kita lakukan secara langsung tanpa aplikasi.
  • Bisa menggunakan browser bawaan seperti Safari, Internet Explorer, atau Chrome.
  • Lebih terpercaya karena keamanan lebih terjamin karena data pribadi tidak akan terdeteksi (Proxy sudah menyembunyikannya terlebih dahulu).
  • Penggunaannya gratis, asalkan terkoneksi dengan jaringan internet.
  • Tidak menghabiskan memori
  • Paling banyak digunakan untuk membuka situs yang terblokir baik pemerintah, perusahaan atau sekolah.
  • Belum terjadi masalah yang besar selama penggunaannya.

Namun juga tidak luput dari kekurangan, di antaranya adalah:

  • Waktu loading biasanya terjadi lebih lama dari situs biasa lainnya.
  • Apabila Anda melakukan browsing pada web proxy hanya bisa satu tab saja, tidak bisa multi tab, karena tidak tersedia.

Penutup

Jika muncul pertanyaan bagaimana jika metode tersebut tidak bekerja dengan baik, tidak efektif atau bahkan tidak berhasil? Tenang Anda masih punya cara lain yaitu dengan cara menginstall aplikasi VPN, baik di laptop atau android.

Ikuti langkah penggunaannya dengan konsekuensi data pribadi rawan pembobolan, memakan waktu dan menghabiskan cukup banyak memori handphone.

Demikianlah cara untuk membuka blokir website atau situs yang bisa kamu lakukan pada laptop, komputer, HP android dengan sangat mudah bahkan tanpa aplikasi.

Abdurokhim
Suka menulis dan punya ketertarikan dalam dunia teknologi, bisnis dan desain