Pada artikel kemarin, Penulis memberikan tutorial mengenai Cara Memberikan Halaman Pada Word. Nah, pada artikel kali ini, Penulis akan memberikan penjelasan bagaimana cara membuat bingkai di Word. Seperti yang kita ketahui bahwa Ms. Word kini bukan hanya untuk mengetik saja.
Dengan menggunakan Ms. Word, Kamu bisa melakukan banyak hal selain mengetik. Misalnya, membuat Watermark ataupun memperindah tampilan teks dengan bingkai.
Selain itu juga, cara berikut ini bisa kamu aplikasikan untuk membuat bingkai undangan lho.
Penasaran dan ingin coba cara membuat bingkai dengan mudah dan bagus? Langsung saja, Kamu bisa simak berikut ulasannya di artikel ini untuk membuat hiasan bingkai di Ms. Word.
Cara Membuat Bingkai Di Word dengan Mudah
Berikut ini akan dibahas secara lengkap tentang bingkai dalam Ms. Word, mulai dari pengertian dan kegunaan, cara membuatnya hingga cara untuk menghapusnya. Simak baik-baik ya.
Pengertian Bingkai dan Kegunaannya
Bingkai pada Word tentu saja berbeda dengan bingkai pada foto. Bingkai untuk Ms. Word adalah untuk membuat garis-garis pada bagian samping kanan, kiri, dan atas bawah pada teks yang sudah kita tulis.
Secara gunanya pun beragam, ada yang menggunakan bingkai (borders) untuk mempercantik tampilan teks dan ada juga yang biasa menggunakan bingkai untuk kartu undangan.
Fungsinya untuk memperindah tampilan teks pada dokumen Word, maka Word menyediakan berbagai macam bentuk borders yang unik dan menarik lho.
Kamu bisa memilih borders ini pada dokumen Word sesuai dengan selera sendiri-sendiri dan kebutuhanya. Style Borders berbentuk garis putus-putus dan bergerigi.
Kamu juga bisa membuat bingkai dengan gambar yang menarik dan berwarna-warni. Misalnya, Kamu bisa membuat bingkai dengan gambar pohon cemara, permen, hati, bintang dan gambar lainnya. Untuk membuat bingkai bisa menggunakan fitur Arts Borders.
Cara Membuat Arts Borders
Bosan dengan bentuk bingkai yang hanya berupa garis putus-putus atau garis biasa? Kalau bosan, maka Kamu bisa menggunakan dan membuat arts borders.
Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya bahwa arts borders lebih menarik dan lebih unik.
Jenis-jenis arts borders memang lebih menarik terlihat dengan gambar-gambar seperti pohon, hati, buah, cemara dan banyak lainnya.
Nah, bingkai tipe ini juga bisa kamu jadikan bingkai undangan lho. Simak beberapa langkah ini untuk cara membuat bingkai arts borders:
- Buka teks Word yang ingin Kamu bubuhkan bingkai arts borders.
2. Kemudian, Kamu bisa langsung memilih Page Layout lalu Kamu bisa langsung klik Page Borders.
3. Setelah itu, akan ditampilkan beberapa pilihan bingkai. Nah, sebelumnya Kamu memilih style borders maka kali ini Kamu bisa pilih Arts Borders. Di sini Kamu bisa langsung pilih dan klik jenis arts borders yang diinginkan.
4. Jika sudah menentukan jenis arts borders-nya maka Kamu bisa langsung klik.
5. Secara otomatis, bingkai yang Kamu pilih akan langsung terpasang di teks Word Kamu. Tampilan bingkainya lucu, kan?
Cara Membuat Style Borders
Seperti yang sudah penulis jelaskan tadi bahwa ada dua tipe untuk membuat bingkai dokumen Word dan salah satunya adalah Style Borders. Ini merupakan tipe yang simpel dan paling sederhana. Dengan tipe yang ini, Kamu bisa membuat bingkai dengan garis gerigi, putus-putus, hitam putih dan lainnya. Berikut langkah-langkahnya
- Buka dokumen Word yang ingin Kamu pasangkan bingkai.
2. Setelah itu, silahkan Kamu pilih Page layout dan langsung saja klik Page Borders.
3. Nanti akan muncul tampilan pilihan borders atau bingkai. Untuk membuat style borders maka Kamu bisa langsung pilih beragam jenis style borders yang Kamu inginkan.
4. Nah, setelah Kamu sudah menentukan jenis style borders yang diinginkan maka langsung saja klik
5. Dan, secara otomatis bingkai akan terpasang pada teks Word yang Kamu pilih. Sangat mudah dan simpel, kan?
Cara Mengedit Bingkai
Dengan kehadiran page borders, Kamu juga bisa mengedit bingkai yang sudah Kamu buat.
Maksudnya adalah, Kamu bisa mengatur tingkat ketebalan, tata letak bingkai, bahkan Kamu juga bisa mengedit bingkai menjadi efek 3D.
Semua fitur tersebut bisa Kamu manfaatkan di Page Borders. Uniknya lagi, Kamu juga bisa menggonta-ganti warna bingkai sesuai dengan kebutuhan dan keinginan.
Penasaran ingin coba mengedit bingkai? Langsung simak tahap-tahap berikut ini:
- Langkah awal masih sama, Kamu bisa buka teks Word yang ingin diberi bingkai. Lalu Kamu bisa pilih Page layout untuk kemudian Kamu klik Page Borders.
2. Setelah itu, Kamu bisa memilih tipe bingkai yang Kamu inginkan. Di sini penulis akan memilih tipe style borders dengan jenis garis biasa.
3. Untuk mengganti warna bingkai, Kamu bisa klik Color dan Kamu bisa langsung pilih warna yang kamu mau.
4. Nah, bagi Kamu yang ingin mempertebal bingkainya bisa langsung klik Width dan pilihlah ketebalan sesuai dngan kebutuhan dan selera masing-masing.
5. Masih belum puas dengan hanya mengedit warna dan ketebalannya? Kalau begitu Kamu bisa menambahkan efek 3D pada bingkai Kamu dengan cara mengklik 3D yang ada di bagian samping kiri.
6. Perlu kamu ketahui bahwa Word juga menyediakan efek lain selain 3D, misalnya Kamu bisa memilih efek shadow, box, 3D atau efek custom. Disini Kamu bisa menentukan bingkai hanya pada bagian samping kiri, kanan, atas, atau bawah dengan klik simbol yang ada dibagian preview.
7. Setelah kamu rasa semua editan sudah cukup, maka Kamu bisa langsung klik OK untuk mengaplikasikan bingkainya dalam teks Word.
8. Dan beginilah hasil dari editan bingkainya. Bagaimana, mudah bukan?
Cara Mengaplikasikan Bingkai di Halaman Tertentu
Jika Kamu hanya ingin mengaplikasikan bingkai dalam satu halaman tertentu, maka Kamu bisa langsung mengeditnya pada bagian Apply to dalam Page Borders.
Kamu bisa menentukan untuk mengaplikasikan bingkai pada keseluruhan halaman atau hanya untuk halaman pertama saja. Nah, Kamu bisa ikuti langkah berikut ini untuk mengaplikasikan bingkai pada halaman tertentu:
- Buka teks Word yang ingin kamu pasang bingkai.
2. Pilih Page Layout lalu langsung pilih Page Borders.
3. Lalu perhatikan pada bagian Apply to, ada pilihan Whole, This Section (pada halaman yang sedang aktif), This Section – First Page Only (pada halaman pertama), dan This Section – All except First Page (semua halaman kecuali halaman 1)
4. Pilih dan klik salah satunya sesuai kebutuhan Kamu, kemudian langsung klik Secara otomatis akan langsung teraplikasikan sesuai dengan pengaturan yang Kamu buat.
Baca Juga: “Cara Mengatur Spasi Antar Kata Ms.Word”
Cara Menghapus Bingkai
Selain cara membuat bingkai pada Word, Kamu juga bisa melakukan penghapusan bingkai yang sudah kamu buat.
Untuk menghapus tentunya lebih mudah bila kamu bandingkan dengan cara membuat bingkai pada dokumen Word. Nah, untuk menghapusnya mari simak beberapa langkah ini:
- Buka teks Word yang sudah kamu pasangi bingkai.
2. Kemudian Kamu bisa langsung pilih Page Layout lalu klik Page borders.
3. Setelah itu klik None yang ada pada bagian kiri
4. Secara otomatis, bingkai akan terhapus dari teks Word Kamu.
Akhir Kata
Sekian artikel mengenai cara membuat bingkai di Word. Semoga artikel ini bermanfaat bagi Kamu. Tetap kunjungi Abduweb untuk mendapatkan informasi menarik dan terbaru lainnya. Semoga bermanfaat dan selamat berkreasi.
Leave a Reply