Apa kamu tahu bahwa sekarang ada yang namanya aplikasi unfollow instagram lhoo. Dengan adanya aplikasi-aplikasi tersebut, kamu jadi bisa tahu siapa yang meng-unfollow kamu.
Instagram termasuk dalam kategori sosial media dengan pengguna tertinggi.
Tak salah mengapa orang-orang berlomba untuk memosting hal-hal yang dapat dilihat oleh orang banyak. Ya, hal seperti ini akan memancing follower berdatangan.
Akan tetapi, apakah memiliki follower yang banyak membuat kamu tenar? Terkenal sih pasti.
Namun belum tentu semua follower tersebut nyata adanya. Bisa jadi mereka hanyalah pengguna fiktif belaka.
Alasan Unfollow Akun Instagram
Tidak ada musabahnya jika kamu hanya ingin melakukan unfollowing terhadap akun – akun yang pernah kamu ikuti.
Penyebab utamanya adalah karena kamu ingin mendapatkan follower sehingga kamu harus mengikutinya terlebih dahulu, berharap pemilik akun melakukan follow terhadap akun kamu.
Sehingga akun kamu akan memiliki jumlah akun mengikuti yang banyak ketimbang pengikut.
Itu disebabkan karena akun yang kamu ikuti tak kunjung mengikuti kamu balik. Dan sekarang kamu malah pingin unfollowing kan?.
Pastinya kamu ingin melakukan unfollow terhadap akun–akun tersebut. Karena akan menambah jumlah mengikuti saja dan terlihat bahwa akun kamu itu seperti sedang mencari follower untuk menaikkan pengikut.
Dengan begitu dipandang saja sudah tidak enak. Nah, kamu berada di tempat yang tepat nih, saya akan memberikan aplikasi yang mampu melakukan unfollowing akun instagram orang lain secara satu per satu (manual) dan secara otomatis (berhenti mengikuti massal).
Baca juga : “Aplikasi Edit Foto Instagram”
Daftar Aplikasi Unfollow Instagram Terbaik
Lalu, bagaimana cara mengenalinya? Apalagi jika follower tersebut sering membuat gaduh dan mengusik ketenangan dengan aksi spammingnya.
Santai, aplikasi unfollow Instagram berikut bisa membantu untuk mengenali follower-mu.
1. Follower Analyzer for Instagram
Aplikasi unfollow Instagram pertama yaitu Follower Analyzer for Instagram. Kamu akan diberi fitur keren yang tidak hanya seputar follower yang tidak mengikutimu.
Kamu akan mendapat informasi terkait akun teman kamu, aktivitas akun, dan catatan perjalanan aktivitas akunmu seperti postingan mana yang memperoleh jumlah likes tertinggi, follower yang tidak pernah memberikan likes padamu, dan lainnya.
Follower analyzer for Instagram juga memiliki keunikan lainnya. Banyak fitur bisa kamu punya di sini seperti menjelajahi follower baru, mengetahui mereka yang selalu memberikan like dan comment pada postinganmu, dan mengetahui profil lengkap dan aktivitas teman-temanmu.
Sebelum mengunduh aplikasi unfollow instagram yang satu ini, pastikan kapasitas penyimpanan HP kamu mencukupi.
Nama Aplikasi | Follower Analyzer for Instagram |
Developer | Maximo Lab |
Total Download | 10.000.000+ |
Rating Ulasan | 4,2 |
Versi Terkini | 7.4.5 |
Kapasitas | 5,9 Mb |
Download | Klik Download |
2. Followers Assistant
Aplikasi seperti Followers Assistant akan membantu memantau followermu. Terlebih lagi follower yang tidak memasukkan akunmu ke dalam daftar follower-nya.
Jika kamu ingin melakukan unfollow akun dalam jumlah tertentu, kamu juga bisa memanfaatkan salah satu fitur aplikasi yang tersedia. Sehingga ini tidak akan merepotkan tentunya.
Selain gratis, aplikasi yang satu ini begitu simple, gratis, dan tidak ada iklan.
Nama Aplikasi | Followers Assistant for Instagram |
Developer | Unfollow Assistant |
Total Download | 10.000+ |
Rating Ulasan | 3,7 |
Versi Terkini | 1.4 |
Kapasitas | 5,7 Mb |
Download | Klik Download |
3. Followers Chief
Selain bisa menikmati fitur seputar unfollow Instagram, Followers Chief juga memberikan fitur terbaik lainnya.
Kamu bisa mendapatkan informasi tentang seberapa terkenalnnya dirimu atau para follower-mu dengan memanfaatkan algoritma pada aplikasi unfollow Instagram yang satu ini.
Ya, Follower Chief bekerja seperti sistem Google dengan menggunakan algoritma. Sehingga kamu bisa tahu jumlah pengunjung, top score status dan lainnya.
Nama Aplikasi | Chief Follow |
Developer | Digital Falcon |
Total Download | 100.000+ |
Rating Ulasan | 4,4 |
Versi Terkini | 1.0.5 |
Kapasitas | 6,8 Mb |
Download | Klik Download |
4. Instafollow
Jika kamu membutuhkan assistant untuk menjalankan akunmu, kamu bisa memanfaatkan Instafollow.
Aplikasi unfollow Instagram yang satu ini juga bisa membuat akunmu melakukan unfollow Instagram secara otomatis. Selain itu, kamu bisa melihat profil pengguna lain.
Instafollow tersedia dalam versi gratis dan premium. Untuk versi premium, kamu bisa memanfaatkan fitur pemeriksa pemblokiran, penggunaan akun ganda, dan menghapus iklan.
Nama Aplikasi | Followers & Unfollowers |
Developer | Sara Tech |
Total Download | 10.000.000+ |
Rating Ulasan | 4,2 |
Versi Terkini | 4.5 |
Kapasitas | 8,8 Mb |
Download | Klik Download |
5. Unfollow User
Bagi kamu yang gak mau ribet mengurusi follower yang tidak mem-follow akunmu, kamu bisa memanfaatkan aplikasi ini.
Unfollow Users bisa melakukan unfollow akun dalam jumlah yang banyak lho. Jika kaamu mengambil pilihan 10 akun, maka kamu dapat sekaligus mengikuti 10 akun atau melepas 10 akun secara bersamaan.
Aplikasi ini sangat simple dan mudah digunakan. Sehingga pengguna baru bisa menggunakannya tanpa hambatan.
Nama Aplikasi | Unfollow Users |
Developer | Unfollow Soft Team |
Total Download | 5.000.000+ |
Rating Ulasan | 4,5 |
Versi Terkini | 2.1.5 |
Kapasitas | 3,9 Mb |
Download | Klik Download |
6. Unfollowers & Ghost Followers
Desain aplikasi yang tidak sederhana ini akan membuatmu sedikit bekerja keras untuk menjalankannya. Sehingga membutuhkan waktu yang lama bagi pengguna baru untuk menyesuaikannya.
Meskipun gitu, aplikasi unfollow Instagram ini mampu mendeteksi akun spam yang terkesan mengganggumu.
Selain itu, kamu bisa menemukan beragam fitur canggih lainnya seperti ghost follower, user yang mengikuti dan kamu juga mengikutinya atau mutual follower, hingga fitur unik untuk menambah follower secara massive.
Nama Aplikasi | Unfollowers Analyzer & Ghost followers |
Developer | KUVA Team |
Total Download | 10.000+ |
Rating Ulasan | 2,2 |
Versi Terkini | 1.0 |
Kapasitas | 22 Mb |
Download | Klik Download |
7. FollowMeter
Aplikasi unfollow instagram selanjutnya adalah FollowMeter. Aplikasi besutan BeakerApps ini adalah salah satu cara mudah untuk mengatur akun Instagrammu.
FollowMeter bisa melacak mereka yang tidak mengikutimu, melihat pemberi like terbanyak, menemukan pengagum rahasiamu, dan melacak siapa saja yang melakukan pemblokiran terhadap akunmu.
Pada versi terbaru, kamu bisa memperbesar foto profil seseorang dengan menonton iklan terlebih dulu.
Nama Aplikasi | FollowMeter – Unfollowers Analytics for Instagram |
Developer | BeakerApps |
Total Download | 1.000.000+ |
Rating Ulasan | 3,8 |
Versi Terkini | 4.3 |
Kapasitas | 38 Mb |
Download | Klik Download |
8. Insights for Instagram
Insights for Instagram adalah aplikasi unfollow Instagram yang memiliki beragam fitur. Kamu bisa dengan mudah mengetahui aktivitas apa yang terjadi pada akunmu.
Beberapa fitur seru yang bisa kamu nikmati di dengan mengunduh aplikasi ini di antaranya adalah mengetahui mutual follower, fans, ghost follower, dan user yang baru saja menghapusmu akun yang diikutinya.
Selain itu, kamu juga bisa mengunduh postingan dan story lalu memostingnya di akun pribadi kamu, fitur re-post, pendeteksi profil sampah, dan menaikkan jumlah followermu.
Nama Aplikasi | Insights for Instagram |
Developer | STLT Studios |
Total Download | 10.000+ |
Rating Ulasan | 3,2 |
Versi Terkini | 1.0.0 |
Kapasitas | 9,5 Mb |
Download | Klik Download |
9. Followers Tools
Aplikasi ini diluncurkan oleh CC Soft yang sangat mudah digunakan bagi setiap kalangan.
Aplikasi yang disebut-sebut sebagai aplikasi unfollow Instagram terbaik ini memiliki beragam fitur unik dan menarik.
Ya, fitur tersebut tidak dapat ditemukan pada aplikasi lainnya seperti pengaturan multi-user, bulk-operation, dan lainnya.
Untuk aplikasi berbayar, kamu bisa mendapatkan fitur terbaru tanpa iklan.
Nama Aplikasi | Followers Up |
Developer | Jggefe1000 |
Total Download | 100.000+ |
Rating Ulasan | 4,6 |
Versi Terkini | 1.1 |
Kapasitas | 13 Mb |
Download | Klik Download |
10. Who Unfollowed Me on Instagram
Seperti yang kita ketahui bahwa seseorang unfollow akunmu tidak diberitahu oleh Instagram. Ya, Who Unfollowed Me on Instagram bisa membantumu untuk hal tersebut.
Aplikasi ini bekerja dengan memindai informasi tentang followermu lalu melacak siapa saja yang meng-unfollow kamu.
Laporan tersebut akan kamu terima dalam waktu 2×24 jam. Tidak hanya itu saja, kamu bisa mendapatkan perbaruan data unfollowermu secara otomatis, log in dengan mudah dengan Instagram info, dan kemudahan dalam mendapatkan informasi yang akurat.
Nama Aplikasi | Unfollowers 4 Instagram – Check who unfollowed you |
Developer | RosTeam |
Total Download | 1.000.000+ |
Rating Ulasan | 4,2 |
Versi Terkini | 1.48 |
Kapasitas | 7,8 Mb |
Download | Klik Download |
ARTIKEL TERKAIT : “Aplikasi Download Video Instagram”
Akhir Kata
Kebanyakan orang tidak menyadari pentingnya kegunaan aplikasi unfollow Instagram. Sebenarnya ini bukan sekedar aplikasi yang mampu mendeteksi user yang melepaskan kamu sebagai akun yang diikutinya.
Melainkan beragam fitur yang bisa didapatkan seperti melacak aktivitas, mengunduh foto, mengetahui riwayat akun, dan lain sebagainya.
Sederetan aplikasi unfollow Instagram tersebut bisa membantumu tahu siapa followermu dan beragam aktivitas lainnya.
Kira-kira aplikasi mana yang jadi pilihanmu? Pastikan memilih aplikasi unfollow Instagram yang mampu menjawab keluhanmu. Semoga bisa membantu.
Leave a Reply